
BINABARU – Rombongan Tim II Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Kampar yang dipimpin oleh Wakil Bupati Kampar Dr Hj Misharti, SAg, MSi berkunjung ke Masjid Al-Huda, Desa Bina Baru, Kecamatan Kampar Kiri Tengah, Jumat (7/3/2025).
Turut hadir dalam rombongan ini sejumlah pejabat eselon dua dan tiga Pemkab Kampar.
Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Kampar secara simbolis menyerahkan bantuan CSR dari Bank Riau Kepri Syariah untuk Masjid Al-Huda, serta bantuan sembako dan santunan anak yatim dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kampar.
Misharti menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Kampar Kiri Tengah atas partisipasi mereka dalam menyukseskan Pilkada 2024,
“Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan amanah kepada kami untuk memimpin Kampar lima tahun ke depan. Kami berkomitmen untuk menerapkan tata kelola pemerintahan yang baik dan transparan demi mewujudkan Kabupaten Kampar yang ‘Baldatun Thayyibatun wa Rabbun Ghafur’,” ujar Misharti.
“Kami tidak ingin ada anak-anak yang tidak memiliki seragam sekolah. Oleh karena itu, Pemkab Kampar akan memberikan seragam gratis bagi siswa SD dan SMP mulai tahun ajaran baru nanti,” tegasnya.
Misharti juga menekankan bahwa setelah pelantikan, tidak ada lagi perbedaan pilihan politik. “Setelah kami dilantik, tidak ada lagi nomor satu, dua, tiga atau empat. Kita semua satu. Mari bersama-sama membangun Kabupaten Kampar menjadi lebih baik,” katanya.
Dalam kesempatan ini, Misharti juga memaparkan program 100 hari pemerintahan Ahmad Yuzar – Misharti yang telah dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025. Beberapa program yang menjadi prioritas di antaranya adalah program anak-anak mengaji dan bantuan beras untuk anak yatim serta lansia.
Sebagai daerah yang dikenal sebagai “Serambi Mekah Riau”, Kabupaten Kampar juga memberikan perhatian khusus kepada guru MDA dan guru ngaji. “Kami berkomitmen untuk memastikan insentif bagi guru MDA dan guru ngaji cair sebelum Lebaran. Selain itu, kami juga memiliki program insentif bagi imam dan gharim masjid yang akan diberikan secara bertahap,” jelasnya.
Di akhir sambutannya, Misharti mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung pembangunan Kampar ke depan. “Untuk itu, mohon dukungan dari kita semua. ‘Dek basamo makonyo jadi’, lolok samo-samo manjagokan, lupo samo maingekkan’,” tutupnya.(adv)